Just another free Blogger theme

Powered by Blogger.

Blog Archive ma.abudarrin

ruang tanya jawab

Popular Posts

fb Ma Abu Darrin Bojonegoro

Pages

Labels

Social Icons

Followers

Blog Archive

Featured Posts

March 29, 2021

Perihal Membaca Surat Yasin 
Pada Malam Nishfu Sya’ban

Dikutip dari Kitab SYAHRU SYA’BAAN MAA DZAA FIIH?, karya Sayyid Dr. Muhammad bin Alawi Al Maaliki, halaman 23 :

قِرَاءَةُ يس لِقَضَاءِ الْحَوَائِجِ قِرَاءَةُ يس بِنِيَّةِ طَلَبِ الْخَيْرِ الدُّنْيَوِيِّ وَالْأُخْرَوِيِّ أَوْ قَرِاءَةُ الْقُرْآنِ كُلِّهِ لِذَلِكَ لَا حَرَجَ فِيْهِ وَلَيْسَ بِمَمْنُوْعٍ .

وَقَدِ ادَّعَى بَعْضُهُمْ أَنَّ ذَلِكَ حَرَامٌ أَوْ مَمْنُوْعٌ أَوْ بِدْعَةٌ سَيِّئَةٌ إِلَى آخِرِ الْقَائِمَةِ الْمَعْرُوْفَةِ الْمَشْهُوْرَةِ فِيْ هَذَا الْبَابِ وَالَّتِيْ نَسْمَعُهَا مُطْلَقَةً فِيْ كُلِّ مُسْتَحْدَثٍ جَدِيْدٍ دُوْنَ شَرْطٍ أَوِ احْتِرَازٍ أَوْ تَقْيِيْدٍ ، وَهَذَا نَصُّ كَلَامِهِمْ : مَا يَفْعَلُهُ عَامَّةُ النَّاسِ مِنْ قِرَاءَةِ سُوْرَةِ يس ثَلَاثَ مَرَّاتٍ : مَرَّةٌ بِنِيَّةِ طُوْلِ الْعُمُرِ مَعَ التَّوْفِيْقِ لِلطَّاعَةِ ، اَلثَّانِيَةُ بِنِيَّةِ الْعِصْمَةِ مِنَ الْآفَاتِ وَالْعَاهَاتِ وَنِيَّةِ سَعَةِ الرِّزْقِ ، اَلثَّالِثَةُ لِغِنَى الْقَلْبِ وَحُسْنِ الْخَاتِمَةِ ، وَالصَّلَاةُ الَّتِيْ يُصَلُّوْنَـهَا بَيْنَ الدُّعَاءِ ، وَالصَّلَاةُ بِنِيَّةٍ خَاصَّةٍ لِقَضَاءِ حَاجَةٍ مُعَيَّنَةٍ ، كُلُّ ذَلِكَ بَاطِلٌ لَا أَصْلَ لَهُ وَلَا تَصِحُّ الصَّلَاةُ إِلَّا بِنِيَّةٍ خَالِصَـةٍ للهِ تَعَالَى لَا لِأَجْلِ غَرَضٍ مِنَ الْأَغْرَاضِ ، قَالَ تَعَالَى : ﴿ وَمَا أُمِرُوْا إِلَّا لِيَعْبُدُوا اللهَ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ ﴾ سورة البينة ، آية 5 . هَذَا كَلَامُ الْمُنْكِرِيْنَ .

أَقُوْلُ : إِنَّ هَذِهِ الدَّعْوَى هِيَ بِنَفْسِهَا بَاطِلَةٌ لِأَنَّـهَا مَبْنِيَّةٌ عَلَى قَوْلٍ لَا دَلِيْلَ عَلَيْهِ ، وَفِيْهِ تَحَكُّمٌ وَتَحْجِيْرٌ لِفَضْلِ اللهِ وَرَحْمَتِهِ . وَالْحَقُّ أَنَّهُ لَا مَانِعَ أَبَدًا مِنِ اسْتِعْمَالِ الْقُرْآنِ وَالْأَذْكَارِ وَالْأَدْعِيَةِ لِلْأَغْرَاضِ الدُّنْيَوِيَّةِ وَالْمَطَالِبِ الشَّخْصِيَّةِ وَالْحَاجَاتِ وَالْغَايَاتِ وَالْمَقَاصِدِ بَعْدَ إِخْلَاصِ النِّيَّةِ للهِ فِيْ ذَلِكَ ، فَالشَّرْطُ هُوَ إِخْلَاصُ النِّيَّةِ فِي الْعَمَلِ للهِ تَعَالَى . وَهَذَا مَطْلُوْبٌ فِيْ كُلِّ شَيْئٍ مِنْ صَلَاةٍ وَزَكَاةٍ وَحَجٍّ وَجِهَادٍ وَدُعَاءٍ وَقِرَاءَةِ قُرْآنٍ ، فَلَا بُدَّ فِيْ صِحَّةِ الْعَمَلِ مِنْ إِخْلَاصِ النِّيَّةِ للهِ تَعَالَى ، وَهُوَ مَطْلُوْبٌ لَا خِلَافَ فِيْهِ بَلْ إِنَّ الْعَمَلَ إِذَا لَمْ يَكُنْ خَالِصًا للهِ تَعَالَى فَإِنَّهُ مَرْدُوْدٌ ، قَالَ تَعَالَى : ﴿ وَمَا أُمِرُوْا إِلَّا لِيَعْبُدُوا اللهَ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ ﴾ ، لَكِنْ لَا مَانِعَ مِنْ أَنْ يُضِيْفَ الْإِنْسَانُ إِلَى عَمَلِهِ مَعَ إِخْلَاصِهِ مَطَالِبَهُ وَحَاجَاتِهِ الدِّيْنِيَّةَ وَالدُّنْيَوِيَّةَ ، اَلْحِسِّيَّةَ وَالْمَعْنَوِيَّةَ ، اَلظَّاهِرَةَ وَالْبَاطِنَةَ .

وَمَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ يس أَوْ غَيْرَهَا مِنَ الْقُرْآنِ للهِ تَعَالَى طَالِبًا اَلْبَرَكَةِ فِي الْعُمُرِ وَالْبَرَكَةَ فِي الْمَالِ وَالْبَرَكَةَ فِي الصِّحَّةِ فَإِنَّهُ لَا حَرَجَ عَلَيْهِ . وَقَدْ سَلَكَ سَبِيْلَ الْخَيْرِ ( بِشَرْطِ أَنْ لَا يَعْتَقِدَ مَشْرُوْعِيَّةَ ذَلِكَ بِخُصُوْصِهِ ) فَلْيَقْرَأْ يس ثَلَاثًا أَوْ ثَلَاثِيْنَ مَرَّةً أَوْ ثَلَاثَمِائَةِ مَرَّةٍ ، بَلْ لِيَقْرَأْ الْقُرْآنَ كُلَّهُ للهِ تَعَالَى خَالِصًا لَهُ مَعَ طَلَبِ قَضَاءِ حَوَائِجِهِ وَتَحْقِيْقِ مَطَالِبِهِ وَتَفْرِيْجِ هَمِّهِ وَكَشْفِ كَرْبِهِ وَشِفَاءِ مَرَضِهِ وَقَضَاءِ دَيْنِهِ ، فَمَا الْحَرَجُ فِيْ ذَلِكَ ؟ وَاللهُ يُحِبُّ مِنَ العَبْدِ أَنْ يَسْأَلَهُ كُلَّ شَيْئٍ حَتَّى مِلْحَ الطَّعَامِ وَإِصْلَاحَ شَسْعِ نَعْلِهِ وَكَوْنُهُ يُقَدَّمُ بَيْنَ يَدَيْ ذَلِكَ سُوْرَةُ يس أَوِ الصَّلَاةُ عَلَى النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَا هُوَ إِلَّا مِنْ بَابِ التَّوَسُّلِ بِالْأَعْمَالِ الصَّالِحَةِ وَبِالْقُرْآنِ الْكَرِيْمِ وَذَلِكَ مُتَّفَقٌ عَلَى مَشْرُوْعِيَّتِهِ

Membaca Yasin untuk Memenuhi Kebutuhan Membaca Yasin dengan niat mencari kebaikan duniawi dan ukhrawi atau membaca Alqur’an seluruhnya untuk tujuan tersebut, tidak ada masalah dan juga tidak dilarang. 

Tetapi sungguh sebagian kelompok mengklaim bahwa hal tersebut haram, dilarang, bid’ah sayyi’ah dan berbagai macam klaim klaim yang sudah biasa dikenal terkait masalah ini. Kita mendengar bahwa klaim klaim tersebut terlontar secara mutlak dalam segala hal yang baru tanpa ada syarat, atau pengecualian atau pun catatan (qoyyid)

Dibawah Ini teks ungkapan klaim (tuduhan) mereka :

Apa yang dilakukan mayoritas orang yang berupa membaca Yasin tiga kali; pertama dengan niat panjang umur dan mendapat taufiq menjalankan ketaatan, kedua dengan niat terjaga dari bencana dan penyakit serta niat rizki yang luas, ketiga dengan niat kaya hati dan husnul khatimah. Lalu shalat yang mereka lakukan antara do’a dan shalat dengan niat khusus untuk mendapatkan kebutuhan tertentu, semua ini adalah batal tidak berdalil karena tidak sah menjalankan shalat kecuali dengan niat tulus karena Allah Ta'ala dan bukan karena tujuan tujuan tertentu, Allah Ta'ala Berfirman : Dan mereka tidak diperintahkan kecuali agar mereka menyembah Allah Ta'ala seraya memurnikan agama untukNya). Inilah ungkapan orang-orang yang ingkar

Aku (Abuya) menegaskan :

Justru tuduhan inilah yang bathil karena bersandar pada ungkapan yang tidak berdalil. Ini adalah keputusan sepihak dan pembatasan anugerah dan rahmat Allah. Yang benar adalah selamanya tidak ada larangan menggunakan Alqur’an, dzikir-dzikir dan do’a-do’a untuk tujuan-tujuan duniawi dan kebutuhan-kebutuhan, pribadi selama dalam semua itu didasari niat yang ikhlas karena Allah. Jadi syaratnya adalah mengikhlashkan niat dalam beramal karena Allah. Inilah hal yang dituntut dalam segala aktivitas shalat, zakat, haji, jihad, do’a dan membaca Alqur’an. Karena itu tidak ada pilihan kecuali menghadirkan ikhlas dalam beramal. Inilah yang dituntut, tidak ada khilaf di dalamnya dan bahkan seluruh amal jika tidak ikhlash karena Allah maka amal itu ditolak, Allah berfirman: Dan mereka tidak diperintahkan kecuali agar mereka menyembah Allah seraya memurnikan agama untukNya.

Kendati begitu tidak ada larangan untuk menyandarkan dan menyertakan berbagai kebutuhan dan tujuan diniyyah dan duniawi, fisik (hisiyyah) maupun non fisik (maknawiyyah) atau dhahir dan maupun bathin dalam setiap amal yang ikhlash karena Allah Ta'ala . 

Karena itulah barang siapa membaca Yasin atau surat lain Alqur’an karena Allah seraya mencari berkah dalam umur, berkah dalam harta dan berkah dalam kesehatan maka tidak ada dosa baginya, dan ia termasuk telah menempuh jalan kebaikan (dengan syarat tidak meyakini bahwa secara khusus hal tersebut memang disyariatkan). Silahkan ia membaca Yasin 3 kali, tiga puluh kali, atau tiga ratus kali, Bahkan silahkan ia membaca seluruh Alqur’an murni karena Allah beserta harapan terpenuhinya kebutuhan-kebutuhannya dan mendapatkan segala keinginannya, dihilangkan kesusahannya, kesembuhan penyakitnya dan terlunasi hutangnya, apa dosa dalam semua itu? sementara Allah suka jika seorang hamba memohon kepadaNya dalam segala sesuatu hingga garam untuk makanan dan membenarkan tali sandalnya.

Dalam semua itu, seseorang mendahulukan membaca Yasin atau shalawat tiada lain termasuk bab tawassul dengan amal-amal shaleh dan dengan Alqur’an di mana hal ini disepakati sebagai sesuatu yang disyariatkan.

#Wallahu A'lam.
SURAT ALWAQI'AH 
untuk Menjaga dari Kemiskinan
Dari Abu Fathimah. Sesungguhnya Utsman bin Affan ra menjenguk Abdullah bin Mas’ud yang sedang sakit. Utsman ra bertanya, ”Apa yang engkau keluhkan?” Ibnu Mas’ud menjawab, ”Dosa-dosaku” Utsman bertanya, ”Apa yang engkau inginkan?” Ibnu Mas’ud menjawab: ”Rahmat Tuhanku”. ”Apakah aku memanggil dokter untukum?” tanya Utsman. Ibnu Mas’ud menjawab: ”Dokter itulah yang membuatku sakit” Utsman bertanya, ”Maukah kamu jika aku memberikan perintah agar kamu mendapatkan pemberian?” Ibnu Mas’ud menjawab: ”Apa yang sebelum hari ini anda cegah dariku maka aku tidak membutuhkannya lagi”. ”Kamu bisa meninggalkannya untuk keluargamu” kejar Utsman. Ibnu Mas’ud berkata: Sesungguhnya saya telah mengajarkan kepada mereka sesuatu yang jika mereka membacanya maka selamanya mereka tidak akan tertimpa kemiskinan. Aku mendengar Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:

مَنْ قَرَأَ الْوَاقِعَةَ كُلَّ لَيْلَةٍ لَمْ يَفْتَـقِرْ

Barang siapa membaca al Waqi’ah setiap malam maka ia tidak akan pernah miskin. (HR Baihaqi)

Dari Abdullah bin Mas’ud ra. Ia berkata: Aku mendengar Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْوَاقِعَةِ فِى كُلَّ لَيْلَةٍ لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ

Barang siapa membaca surat al Waqi’ah dalam setiap malam maka ia tidak akan terkena kemiskinan.(Diriwayatkan oleh Imam Baihaqi dengan sanad dha’if, tetapi bisa diamalkan dalam al Fadha’il)

Riwayat lain yang juga bersumber dari Ibnu Mas’ud ra:

مَنْ قَرَأَ فِى كُلِّ لَيْلَةٍ (( إِذَا وَقَعَتِ الْوَاقِعَةُ )) لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ أَبَدًا

Barang siapa membaca ”Idzaa Waqa’atil Waaqi’ah” setiap malam maka ia tidak akan tertimpa kemiskinan selamanya”(HR Baihaqi. Semua hadits-hadits diriwayatkan Imam Baihaqi dalam As Syu’ab)

Wallahu A'lam
Kitab Madza Fi sya'ban
Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. 
MURID KH. HASYIM ASY'ARI YANG MENYAMAR DUKUN BAYI

Salah seorang santri Mbah Hasyim Asyari yaitu Nyai Suryani meninggal dunia dalam usia 102 tahun di Rumbia Lampung Tengah pada Selasa 23 Maret 2021.

Berdasarkan penelusuran NU Online, Nyai Suryani berdomisili di Kampung Bina Karya Utama, Kecamatan Putra Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah. Nyai Suryani dimakamkan di Komplek Pesantren Miftahussa'adah Kecamatan Putra Rumbia Kabupaten Lampung Tengah.

Pada Sabtu (27/3) malam Nahdliyin menggelar tahlil tujuh hari wafatnya Nyai Suryani.

Wasekjen PBNU, H Abdul Mun'im DZ mengatakan Nyai Suryani berasal dari Kebumen, Jawa Tengah, menjadi santri Mbah Hasyim tahun 1940-1947, kemudian masuk ke Lampung pada kisaran 1960-an.

Menurut Mun'im, Nyai Suryani adalah sosok yang istimewa. "Saat nyantri di Tebuireng Jombang beliau yang mendapat tugas, mengasma'i bambu runcing yang hendak digunakan perang melawan Sekutu 10 November 1945 di Surabaya dan dalam menghadapi agresi Belanda 1947 dan 1948," kata Abdul Mun'im DZ.

Tidak hanya, lanjutnya, Nyai Suryani yang kala itu masih muda belia turun di front selatan Jombang Kediri melawan Agresi Belanda.

"Setelah perjuangan melawan penjajah usai perempuan kelahiran Kebumen itu menghilang dari peredaran. Ternyata selama ini beliau menyamar sebagai dukun bayi di Lampung Tengah, juga banyak membantu pembangunan masjid dan langgar di daerahnya," lanjut Mun'im.

Mun'im meneruskan, sekitar tahun 2015 identitas sang dukun bayi yang bernama Mbah Suryani itu adalah santri Mbah Hasyim Asy'ari yang bernama Djuwariyah atau Syuriyah. Tersingkapnya rahasia tersebut berkat kewaskitaan seorang kiai yang mendapatkan isyarat agar berguru pada dukun bayi itu.

"Setelah dikorek akhirnya Mbah Nyai Suryani membeber jatidirinya sebagai santri Mbah Hasyim Asy'ari, antara tahun 1940-1947. Para santri Mbah Hasyim yang lain seperti Mbah Sulhani Tlangbawang segera merapat, dan Mbah Muhilal Jambi segera kontak," lanjut penulis buku Fragmen Sejarah NU.

Dicetirakan Mbah Suryani pernah ditugasi Mbah Hasyim mengisi mantra bambu runcing dan penjalin sebanyak 250 buah. Beberapa di antaranya sangat ampuh, apa saja yang diterjang pasti berantakan. Bahkan ketika ditusukkan ke pohon langsung layu.

Di usianya yang senja beliau ngajar mengaji untuk jamaah di sekitarnya. Dan mengobati tetangga yang sakit tanpa meminta upah.

"Sebagai seorang pejuang, walaupun hidup di tengah perkebunan karet yang sepi terpencil, beliau selalu memikirkan keselamatan NU. Padahal tidak berhubungan dengan pengurus NU mana pun dan tahu kondisi NKRI, walau tidak pernah ketemu pejabat mana pun. Beliau selalu berdoa untuk kejayaan NU dan keutuhan NKRI," kata Mun'im.

Selain itu, Mun'i menceritakan, Nyai Suryani sering menasihati agar bersabar di NU, karena NU sedang menghadapi tantangan keretakan.

"Ikatan NU memang longgar, karena itu harus dijaga agar jangan sampai ambyar. Keikhlasan dan ketulusan serta kesungguhan yang bisa menyelamatkan NU. Kalau NU kuat insyaallah negara tenteram dan aman tidak ada yang berani mengganggu. 'Doaku bersama kalian semua'. Demikian Mbah Juwariyah atau Nyai Suryani mengakhiri wejangannya," pungkas Mun'im.

March 28, 2021

*BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIIM📖✍️*
𝘌𝘕𝘈𝘔 𝘊𝘈𝘙𝘈 𝘔𝘌𝘕𝘎𝘖𝘉𝘈𝘛𝘐 𝘉𝘜𝘙𝘜𝘒 𝘚𝘈𝘕𝘎𝘒𝘈🌹

𝘌𝘯𝘢𝘮 𝘗𝘢𝘯𝘥𝘶𝘢𝘯 𝘵𝘦𝘭𝘢𝘩 𝘥𝘪𝘨𝘢𝘳𝘪𝘴𝘬𝘢𝘯 𝘰𝘭𝘦𝘩 𝘐𝘮𝘢𝘮 𝘈𝘭-𝘎𝘩𝘢𝘻𝘢𝘭𝘪 𝘴𝘶𝘱𝘢𝘺𝘢 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘵𝘪𝘥𝘢𝘬 𝘣𝘦𝘳𝘴𝘪𝘧𝘢𝘵 𝘴𝘰𝘮𝘣𝘰𝘯𝘨, 𝘢𝘯𝘨𝘬𝘶𝘩, 𝘵𝘢𝘬𝘢𝘣𝘣𝘶𝘳 𝘥𝘢𝘯 𝘣𝘶𝘳𝘶𝘬 𝘴𝘢𝘯𝘨𝘬𝘢:

1- 𝘑𝘪𝘬𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘫𝘶𝘮𝘱𝘢 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘬𝘢𝘯𝘢𝘬-𝘬𝘢𝘯𝘢𝘬, 𝘢𝘯𝘨𝘨𝘢𝘱𝘭𝘢𝘩 𝘢𝘯𝘢𝘬-𝘢𝘯𝘢𝘬 𝘪𝘵𝘶 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘮𝘶𝘭𝘪𝘢 𝘥𝘢𝘳𝘪𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘬𝘪𝘵𝘢. 𝘒𝘢𝘳𝘦𝘯𝘢 𝘢𝘯𝘢𝘬-𝘢𝘯𝘢𝘬 𝘣𝘦𝘭𝘶𝘮 𝘣𝘢𝘯𝘺𝘢𝘬 𝘮𝘦𝘭𝘢𝘬𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘥𝘰𝘴𝘢.

2- 𝘈𝘱𝘢𝘣𝘪𝘭𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘵𝘦𝘮𝘶 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘵𝘶𝘢, 𝘢𝘯𝘨𝘨𝘢𝘱𝘭𝘢𝘩 𝘥𝘪𝘢 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘮𝘶𝘭𝘪𝘢 𝘥𝘢𝘳𝘪𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘬𝘢𝘳𝘦𝘯𝘢 𝘥𝘪𝘢 𝘴𝘶𝘥𝘢𝘩 𝘭𝘢𝘮𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘪𝘣𝘢𝘥𝘢𝘵 𝘬𝘦𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘈𝘭𝘭𝘢𝘩 ﷻ 𝘣𝘦𝘳𝘣𝘢𝘯𝘥𝘪𝘯𝘨 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘬𝘪𝘵𝘢.

3- 𝘑𝘪𝘬𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘵𝘦𝘮𝘶 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘢𝘭𝘪𝘮, 𝘢𝘯𝘨𝘨𝘢𝘱𝘭𝘢𝘩 𝘥𝘪𝘢 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘮𝘶𝘭𝘪𝘢 𝘥𝘢𝘳𝘪𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘬𝘢𝘳𝘦𝘯𝘢 𝘥𝘪𝘢 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘣𝘢𝘯𝘺𝘢𝘬 𝘪𝘭𝘮𝘶 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘥𝘪𝘱𝘦𝘭𝘢𝘫𝘢𝘳𝘪 𝘥𝘢𝘯 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘣𝘢𝘯𝘺𝘢𝘬 𝘮𝘦𝘯𝘨𝘦𝘵𝘢𝘩𝘶𝘪 𝘣𝘦𝘳𝘣𝘢𝘯𝘥𝘪𝘯𝘨 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘬𝘪𝘵𝘢.

4- 𝘈𝘱𝘢𝘣𝘪𝘭𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘵𝘦𝘮𝘶 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘫𝘢𝘩𝘪𝘭, 𝘢𝘯𝘨𝘨𝘢𝘱𝘭𝘢𝘩 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘮𝘶𝘭𝘪𝘢 𝘥𝘢𝘳𝘪𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘬𝘢𝘳𝘦𝘯𝘢 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘮𝘦𝘭𝘢𝘬𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘥𝘰𝘴𝘢 𝘥𝘢𝘭𝘢𝘮 𝘬𝘦𝘫𝘢𝘩𝘪𝘭𝘢𝘯. 𝘚𝘦𝘥𝘢𝘯𝘨𝘬𝘢𝘯 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘮𝘦𝘭𝘢𝘬𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘥𝘰𝘴𝘢 𝘥𝘢𝘭𝘢𝘮 𝘬𝘦𝘢𝘥𝘢𝘢𝘯 𝘮𝘦𝘯𝘨𝘦𝘵𝘢𝘩𝘶𝘪.

5- 𝘑𝘪𝘬𝘢 𝘮𝘦𝘭𝘪𝘩𝘢𝘵 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘫𝘢𝘩𝘢𝘵, 𝘫𝘢𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘢𝘯𝘨𝘨𝘢𝘱 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘮𝘶𝘭𝘪𝘢 𝘥𝘢𝘳𝘪𝘱𝘢𝘥𝘢 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘬𝘢𝘳𝘦𝘯𝘢 𝘮𝘶𝘯𝘨𝘬𝘪𝘯 𝘥𝘪 𝘴𝘶𝘢𝘵𝘶 𝘩𝘢𝘳𝘪 𝘯𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘢𝘬𝘢𝘯 𝘪𝘯𝘴𝘢𝘧 𝘥𝘢𝘯 𝘣𝘦𝘳𝘵𝘢𝘶𝘣𝘢𝘵 𝘢𝘵𝘢𝘴 𝘬𝘦𝘴𝘢𝘭𝘢𝘩𝘢𝘯 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘵𝘦𝘭𝘢𝘩 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘭𝘢𝘬𝘶𝘬𝘢𝘯.

6- 𝘈𝘱𝘢𝘣𝘪𝘭𝘢 𝘣𝘦𝘳𝘵𝘦𝘮𝘶 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘬𝘢𝘧𝘪𝘳, 𝘬𝘢𝘵𝘢𝘬𝘢𝘯 𝘥𝘪 𝘥𝘢𝘭𝘢𝘮 𝘩𝘢𝘵𝘪 𝘣𝘢𝘩𝘢𝘸𝘢 𝘮𝘶𝘯𝘨𝘬𝘪𝘯 𝘴𝘶𝘢𝘵𝘶 𝘩𝘢𝘳𝘪 𝘯𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘮𝘦𝘳𝘦𝘬𝘢 𝘢𝘬𝘢𝘯 𝘥𝘪𝘣𝘦𝘳𝘪 𝘩𝘪𝘥𝘢𝘺𝘢𝘩 𝘰𝘭𝘦𝘩 Alloh SWT.wassalam.
🕌 *MALAM NISFU SYA'BAN* 🕌 
_jatuh pada_ 
Hari : MINGGU MALAM SENIN (ba'da Maghrib), 28 Maret 2021.
Malam ke 15 bulan Sya'ban.

_*Dianjurkan membaca Surah Yasin ( 3x )*_

🏵️Surah Yasin ke 1
"Dibaca untuk memohon panjang umur dan ketaatan serta ketaqwaan dan dapat istiqamah kepada Allah Ta'ala".
🏵️Surah Yasin ke 2
"Dibaca untuk memohon diluaskan rezeqi yang halal & menolak bala".
🏵️Surah Yasin ke 3
"Dibaca untuk memohon ditetapkannya Iman Islam hingga akhir hayat".

Dan juga membaca :
📿 Astaghfirullahal 'Adzim ( 100x )
📿 Tahmid & Takbir ( 100 x )
📿 Shalawat Nabi ( 100x )
dan dzikir dzikir lainnya ..

🕋 Berdo'alah secara khusyu'... Meminta apa yang tersirat dalam hati. Karena malam nisfu Sya'ban adalah malam yang sangat diijabah untuk dikabulkan semua doa" & hajat" yang diinginkan.

📙Para Ulama menyatakan bahwa Malam nisfu Sya'ban juga dinamakan malam pengampunan atau malam Maghfirah .
📙 Imam Al Gozhali RA. mengistilahkan malam nisfu Sya'ban sebagai malam yang penuh dengan Syafaat ( pertolongan ) menurut Beliau.

♥️Malam ke 13 bulan Sya'ban Allah Ta'ala memberikan 3 Syafaat kepada hambaNya.
♥️Malam ke 14, seluruh Syafaat diberikan secara penuh.
♥️Malam ke 15, umat Islam dapat memiliki banyak sekali kebaikan sebagai penutup catatan amalnya selama satu tahun.

*_Karena pada malam itu Allah Ta'ala menurunkan pengampunan kepada seluruh penduduk bumi terutama kepada hamba"Nya yang Shaleh._*

🌼 Dari Abu Mas’ud Uqbah bin Amir Al Anshari radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِهِ

“Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)

*_Allahumma bariklana fi Sya'ban wa balighna Ramadhan_*bh
*_🌹 Barakallahufikum

March 26, 2021

*Inspirasi Pagi*
*Mengira*

Kebanyakan manusia mengira bahwa yg di sebut orang cerdas itu terlihat dari bahasa yg ke barat-baratan terkesan keren sehingga sulit di cerna dan difahami oleh orang biasa, padahal tidak seperti itu yg sebenarnya, mampu membuat mudah sesuatu yg sulit itulah arti cerdas yg sebenarnya

Kebanyakan manusia mengira bahwa orang hebat itu yg memiliki jabatan atau kedudukan, sehingga di pandang wajar bila membuat jarak dg  masyarakat biasa, padahal tidak demikian adanya, kehebatan seseorang itu terpancar dg kerendahan hati di semua situasi dan kondisi

Kebanyakan orang mengira bahwa untuk mempertahankan kedudukan  dg tampilan atau gaya sok bisa, kadang memberi statemen atau kebijakan terkesan melangit, padahal tidak demikian yg sebenarnya, justru pendekatan dari hati ke hati akan bisa menumbuhkan rasa simpati untuk di pilih kembali

Kesadaran diri sebagai mahluk yg berakal dan memiliki rasa akan menumbuhkan sikap bijaksana atau kemulyaan budi, merupakan perwujudan perilaku ilmuan yg berkeadaban

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Bojonegoro, 16 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Mengira*

Kebanyakan manusia mengira bahwa yg di sebut orang cerdas itu terlihat dari bahasa yg ke barat-baratan terkesan keren sehingga sulit di cerna dan difahami oleh orang biasa, padahal tidak seperti itu yg sebenarnya, mampu membuat mudah sesuatu yg sulit itulah arti cerdas yg sebenarnya

Kebanyakan manusia mengira bahwa orang hebat itu yg memiliki jabatan atau kedudukan, sehingga di pandang wajar bila membuat jarak dg masyarakat biasa, padahal tidak demikian adanya, kehebatan seseorang itu terpancar dg kerendahan hati di semua situasi dan kondisi

Kebanyakan orang mengira bahwa untuk mempertahankan kedudukan dg tampilan atau gaya sok bisa, kadang memberi statemen atau kebijakan terkesan melangit, padahal tidak demikian yg sebenarnya, justru pendekatan dari hati ke hati akan bisa menumbuhkan rasa simpati untuk di pilih kembali

Kesadaran diri sebagai mahluk yg berakal dan memiliki rasa akan menumbuhkan sikap bijaksana atau kemulyaan budi, merupakan perwujudan perilaku ilmuan yg berkeadaban

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Bojonegoro, 16 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Memperbaiki*

Dalam menjalankan kehidupan, manusia tidak pernah luput dari problematika dan semua harus di selesaikan dg baik,  berhubungan dg diri sendiri, orang lain maupun pada Sang Pencipta, kata kuncinya adalah memperbaiki, yaitu apa yg sudah baik ditingkatkan lagi agar menjadi lebih

Memperbaiki kualitas diri termasuk meningkatkan keimanan, keilmuan dan keterampilan, tentu  akan membawa perubahan sikap perilaku maupun penghasilan yang lebih baik lagi

Sebagai mahluk sosial di haruskan memperbaiki hubungan atau interaksi dan komunikasi dg orang lain, atau membangun jaringan sebagai salah satu syarat  kesuksesan, dengan menghargai perbedaan, memulyakan dan penyayang

Memperbaiki komunikasi dg Sang Maha Suci dg berlatih ikhlas dan sabar,  agar hati selalu di sinari dg cahaya illahi untuk mendapatkan keberkahan dalam menjalani kehidupan merupakan perwujudan sebagai manusia yg memiliki kesehatan mental

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Purwosari, 17 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Diakui*

Menjadi sifat dasar semua manusia bahwa keberadaan atau eksistensinya ingin diakui oleh banyak orang,

Ketika masa kanak-kanak agar mendapatkan perhatian atau pengakuan dari orang disekitarnya, biasanya dg polah tingkah yg lucu, aneh dan menggemaskan sehingga mengundang decak kagum orang tua atau gurunya, mereka akan mendapatkan hadiah pelukan, ciuman dan kasih sayang

Ketika memasuki masa remaja, bentuk pengakuannya pada mereka sudah berbeda, ingin diberi kebebasan untuk melakukan sesuatu sendiri karena merasa sudah besar, padahal pendampingan dari orang tua dan guru sangat diperlukan karena di usia yg labil ini rentan dg godaan 

Pengakuan pada orang dewasa yaitu memberi penghormatan dg mengucapkan terima kasih atas apa yg sudah dilakukan, merupakan strategi membangun komunikasi yg efektif, perlu di ketahui bahwa orang yg memiliki kesadaran atau keikhlasan tingkat tinggi tidak membutuhkan pengakuan, di pikirannya melakukan suatu kebaikan dan bertanggung jawab karenaNya semata

Orang tua mengharapkan pengakuan dalam bentuk perhatian dan kasih sayang dari keluarga atau sahabat serta kolega, menyapa, memberi senyuman, sentuhan non verbal dari anak² yg di cintai, akan membahagiakan sepanjang perjalanan hidup di dunia serta penghantar ke akhirat nantinya

Menjadi manusia yg bisa mengerti, menghormati dan mengakui keberadaan orang lain adalah suatu kemulyaan, pada akhirnya akan kembali pada diri tanpa harus meminta

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Purwosari, 18 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Kekuatan Cinta*

Tidak dapat dipungkiri oleh semua manusia, pada suatu saat pasti mengalami titik jenuh, tidak ada gairah, semangat atau melemahnya suatu harapan yg kadang tidak diketahui apa penyebabnya

Melemahnya harapan bisa disebut dg mengalami keputusasaan atau menyerah sebelum mengikuti pertandingan, bisa disebabkan karena lunturnya rasa cinta

Memiliki motivasi  dalam menjalankan aktivitas,   berprestasi dan kualitas karya, semua bisa dilakukan dg senang hati dan istikomah karena kekuatan cinta pada sang pencipta serta ingin mempersembahkan yg terbaik

Orang tua selalu berupaya memberikan yg terbaik pada anak-anaknya, membuat hatinya bahagia dan menjaga sekuat tenaga untuk kesehatannya, semua dilakukan karena adanya kekuatan cinta

Tampilan menawan, sikap menyenangkan dan ketulusan, semua bisa dilakukan atau dipersembahkan pada pasangan karena adanya kekuatan cinta

Betapa pentingnya motivasi/ dorongan dari dalam diri sendiri yaitu kekuatan cinta,  yang mampu merubah segalanya dan akan berimbas pada dimensi kehidupan diri maupun orang lainnya

Kekuatan cinta bisa tumbuh subur dalam jiwa manusia dg cara, membersihkan hati agar selalu suci sehingga akan disinari cahaya kebenaran illahi, membangun pola pikir positif untuk berwawasan luas atau terbuka, dan menjalani kehidupan yg berimbang antara ilmu, iman dan amal kebaikan

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Bojonegoro, 20 Maret 2021
Sri Minarti10Bjn
*Inspirasi Hikmah*
*Bukan Hanya*

Apa yg terlihat sepintas kadang belum bisa mewakili sebenarnya, masih perlu bukti, apakah kebaikan selalu dilakukan dalam kondisi apapun juga atau saat tertentu saja ketika dilihat orang, sebagai renungan untuk mengambil keputusan agar tidak terjadi penyesalan

Sebagai  manusia bertaqwa berarti menjalankan perintah dan menjauhi laranganNya, bukan hanya dg ucapan, tapi semua termaktub  dalam pemikiran dan tingkah perbuatan 

Tanda cinta bukan hanya sekedar rayuan gombal dg kata-kata manis yg bisa melelehkan hati wanita, tapi perlu bukti sikap pengertian, penghormatan, penghargaan, perlindungan, pemenuhan kebutuhan dan pembiasaan

Kebaikan yg sebenarnya bukan hanya pada tampilan sesaat saja atau ketika di lihat oleh banyak orang, tapi tidak dilakukan saat sendirian, hal itu sama artinya dg kebohongan 

Dalam kehidupan ini, bukan hanya bentuk luar atau tampilan yg perlu dibuat semenarik mungkin, tapi harus disertakan juga kualitas isinya, itulah makna kejujuran

Bukan hanya polesan atau riasan wajah dan materi yg dibutuhkan untuk menggapai cinta dan kebahagiaan, tapi kejernihan hati harus menghiasi diri

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Bojonegoro, 22 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Mengajarkan*

Semua kejadian atau peristiwa di dunia ini akan mengajarkan kebaikan bagi umat manusia, apakah yg bersifat menyenangkan ataupun sebaliknya, dg bekal akal pikiran digunakan untuk mencerna 

Kisah seseorang sebut saja Si A sewaktu menjadi pelajar pernah di gundul rambutnya oleh sang guru sebagai hukuman atas tindakan yg tidak disiplin, sewaktu dewasa dan sudah bekerja ia menemui sang guru lagi untuk mengucapkan terima kasih, peristiwa itu mengajarkan arti kedisiplinan dan kejujuran, serta mampu merubahnya menjadi orang yg lebih bermanfaat 

Para orang tua dapat melihat pada anak-anak jalanan yg rata-rata kurang cinta, perhatian dan kasih sayang, yang dapat mengajarkan pentingnya ketulusan doa agar bisa menjadikan generasinya manusia yg berguna

Kehidupan yg bergelimang kemewahan, sebenarnya dapat mengajarkan arti penting atau dasar menjadikan kekayaan untuk berbagi dan memberi pada mereka yg kekurangan, menyimpan materi dalam genggaman tangan agar mudah di lepas, dan tidak di simpan dalam hati yg dikhawatirkan sulit untuk berbagi

Kehidupan sederhana yg membahagiakan, dapat mengajarkan arti pentingnya cinta dan kasih sayang pada keluarga, tetangga dan sesama

Kehidupan ini selalu mengajarkan pada umat manusia tentang menghargai, menghormati, mencintai dan kebersamaan serta kepemimpinan, sebagaimana yg dipertontonkan oleh "semut", karenanya, menggunakan akal untuk berfikir, mencerna fenomena alam beserta isinya merupakan tindakan kecerdasan 

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Purwosari, 23 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Bagaikan Batu*

Ucapan atau kata-kata bagi setiap orang memiliki arti yg berbeda, tergantung penerima, bisa menjadi motivasi yg memberi energi untuk berbuat baik, bisa juga diberi makna  bagai sindiran yg menyinggung perasaan atau menyakiti hati  

Ucapan setiap orang bisa diibaratkan bagaikan batu, bila digunakan untuk melempar, pasti akan terasa menyakitkan apabila mengenai sasaran, berbeda bila batu itu digunakan untuk pondasi suatu bangunan, bisa mengokohkan atau menjadi kekuatan yg sangat dahsyat

Ucapan atau kata-kata akan terasa menenangkan jiwa bila disampaikan dari hati dan rasa cinta, demikian juga batu bisa menjadi hasil karya pahatan yg menarik apabila dipegang oleh orang-orang seni

Menjadikan setiap ucapan atau kata-kata sebagai motivasi kebaikan kemanfaatan pada diri dan orang lain adalah bentuk kesalehan  individu dan sosial yang akan menyinari bumi hingga akhir suatu kehidupan di dunia fana ini

Perlakukanlah batu atau ucapan orang lain  sebagai benda yg bisa dikelola atau dikendalikan oleh akal dan hati manusia, sebagai potensi kebaikan untuk menebarkan keberkahan di alam raya

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Padangan, 24 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Dengan Siapa*

Kehidupan yg membahagiakan menjadi dambaan semua insan, yang akan ditentukan dengan siapa bersahabat, berpasangan, bekerjasama dan berbagi cerita

Dengan siapa kita berteman atau bersahabat, akan bisa mempengaruhi keimanan atau pola hidupnya, teman yg baik akan mengingatkan ketika melakukan kesalahan, dan memberi apresiasi atau penghargaan saat mendapatkan kejayaan

Dengan siapa kita berpasangan, akan  menentukan perasaan  kebahagiaan yg berkepanjangan, bila keduanya saling pengertian, penghargaan, dan mencintai dg ketulusan

Dengan siapa kita bekerja sama dan membangun jaringan, akan bisa mempengaruhi keberhasilan bila disertakan kejujuran dan kedisiplinan serta profesional

Dengan siapa kita bercerita dan bersenda gurau bisa mempengaruhi motivasi berkarya atau semangat hidup bila semua dijalankan dg saling menjaga dan meningkatkan kualitasnya

Dengan siapa kita merasa nyaman berarti ada kecocokan atau sejalan pada pemikiran dan perasaan, orang baik akan bisa berdampingan dg kebaikan, begitu pula sebaliknya
Bermohon padaNya dg segenap jiwa raga, agar hati dan pikiran selalu tertuju pada jalan kebenaran, kebaikan serta kemanfaatan 

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Bojonegoro, 25 Maret 2021
SriMinarti10Bjn
*Inspirasi Pagi*
*Karena Biasa*

Setelah kesulitan pasti akan datang kemudahan, dan sesuatu yg tidak mungkin menurut akal manusia, sangat mungkin menurut Sang Pencipta, diperlukan  keyakinan kuat untuk insan beriman

Menurut teori pendidikan karakter, bahwa apapun bentuk kesulitan yg dialami manusia bisa terselesaikan karena biasa,  sebagai ilustrasi seorang anak yg terbata-bata membaca, menjadi lancar karena biasa berlatih di setiap harinya

Pasangan yg dipertemukan melalui perjodohan, yg awalnya belum saling mengenal, akhirnya dapat menjalani kehidupan yg membahagiakan, yakinilah bahwa tumbuhnya rasa cinta karena biasa bersama-sama

Karena biasa berkomunikasi intensif akan  menghindarkan kecurigaan atau ketidakpercayaan  yg merupakan pangkal permasalahan keharmonisan

Rasa berat dalam menjalankan ibadah wajib di awal waktu akan menjadi ringan dan mudah karena biasa melakukannya, serta keyakinan yg  kuat,  pada akhirnya dapat menumbuhkan ketenangan jiwa 

Kebiasaan  baik merupakan  strategi penyelesaian permasalahan atau kesulitan dalam mengembangkan karakter manusia, percayalah bahwa setiap kesulitan pasti dapat terselesaikan, maka perlu belajar berkelanjutan, *bisa itu karena biasa*

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin
Semoga bermanfaat

Purwosari, 26 Maret 2021
SriMinarti10Bjn

March 23, 2021

NGAJI KITAB AN NAWADIR
Karya Imam Ahmad Syihabuddin
Bin Salamah Al qalyubi(52)
**************************************

*بسم الله الرحمن الرحيم*
 كتاب ألنوادر
للإمام أحمد شهاب الدين بن سلامة القليوبى

ألحكاية الثانية والخمسون:
فيمن يتبع هوى النفس والشيطان

حكى : انه كان عابد من بنى إسرائيل وهو برصيصا العابد المشهور فى صومعته دهرا طويلا،فولدت الملك بلاده بنت فخاف أن يمسها ألرجال وأرسلها إلى العابد فى صومعته حتى لايشعر بها أحد،فاستمرت عنده حتى كبرت ,

فجاء إبليس لعنه الله فى صورة شيخ وخدعه بها حتى وقعها فحملت منه،فلما ظهرحملها جاء إليه،وقال له : انت زاهد وانهاإذاولدت ظهر زنك فتكون فضيحة عليك بين الناس فاقتلها قبل الولاده وقل لوالدها إنها ماتت فبصدقك وتدفنها ولايعلم أحد،فقتلها،واعلم والدهافأذن له بدفنها،

ثم إن إبليس جاء فى صورة رجل عالم إلى الملك وأخبره بقصة العابد مع بنته،وقال له : إنبس عليها وشق جوفها،فإن رأيت فيه ولدا فأناصاق وإلافأقتلنى ،وجاءه الملك وحفرعليها وأخرجها وشق بطنهافوجدها كماقال, فأخذ العابد وأركبه الإبل وحمله الى بلاده وصلبه فجاءه ابليس وهو مصلوب فقال له : زنيت بأمرى،وقتلت نفسا بأمرى،فٱمن بى وانا أنجيك من عذاب الملك،    فأدركته الشقاوة فأمن بى فتنجى عنه بعيدا ،فقال له لما لاتنجينى ؟ فقال له : إنى أخاف الله رب العالمين وتركه ومضى،فلا حول ولا قوة إلابالله العلي العظيم،
 
Hikayah Ke 52
Tentang Orang yang mengikuti Hawa Nafsu dan syaithan

Di KISAHKAN
Sesungguhnya ada seorang Ahli 'ibadah dari kaum Bani Israil dia Barseso Ahli Ibadah yang mashur didalam padepokanya dalam waktu yang panjang,ada seorang raja sedang menerima kelahiran anak perempuan dia takut bila anak perempuanya disentuh oleh para  lelaki,lalu dia kirim anak perempuanya kepada seorang ahli ibadah tersebut didalam padopakanya sehingga tidak ada seorang pun yang mengetahuinya sampei anak perempuan itu tumbuh besar di sampingnya .

Kemudian iblis terla'nat datang dengwn menjelma orang tua (syeihun )dia menipu barsesa (abid) dengan anak perempuan hingga terjadi barsesa menyetubuhi anak perempuan lalu dia hamil darinya, Ketika  kehamilanya nampak kelihatan iblis datang kepadanya,Dia berkata  kepadanya: Kamu seorang ahli zuhud tetapi ketika anak perempuan ini melahirkan jelas kamu yang menzinahinya,Maka itu menjadi kehinaan kamu di antara manusia, maka bunuh saja dia sebelum melahirkan dan katakan pada orang tua sesungguhnya anak perempuanya telah mati dia pasti percaya kamu, dan kamu kubur dia dan tidak ada seorangpun yang mengetahui,lalu dia membunuhnya dia beritahukan kepada orang tuanya dan mohon idzin unuk menguburkanya,

Kemudian iblis mendatangi raja dengan menjelma orang laki laki yang alim lalu dia cerita pada raja tentang perbuatan barsesa ( abid) pada anak perempuanya.Iblis berkata padanya : Bongkar kuburnya bedah perut nya apa bila kamu melihat anak maka aku jujur  tidak bohong dan apa bila tdak maka bunuh lah aku.lalu raja mendatangi barsesa (abid)lantas membongkar kuburnya dan mengeluarkanya  dan membedah perutnya dia menenemukan anak perempuanya sebagaimana yang dikatakan iblis.

Kemudian raja menjemput Barsesa dinaikan kuda di bawa kenegaranya  dan  ia mensalib nya,lantas iblis mendatangi barsesa yang di salib. iblis berkata kepadanya : Engkau zina dengan perintahku dan engkau membunuh juga dengan perintahku maka iman lah kepadaku aku akan menyelamatkan mu dari siksaan raja  maka ketika  barsesa menemui celaka dia iman dengan  iblis lantas iblis menjauhi dia  sangat jauh lalu barsesa berkata kepadanya : Karna apa kau tidak menyelamatkan ku,
lantas iblis berkata kepadanya : Sesungguhnya aku takut Allah  tuhan  semesta alam,iblis meninggalkan barsesa dan terus menjauh. 
_Falaa haula walaa quwwata illa billahil 'Aliyyil 'adhiim_

#Wallahu A'lam
#Selanjutnya An Nawadir 
#Hikayah 53 Insyaallah.
#Kang Mus
NGAJI KITAB AN NAWADIR
Karya Imam Ahmad Syihabuddin
Bin Salamah Al qalyubi( 50)
**************************************

*بسم الله الرحمن الرحيم*
 كتاب ألنوادر
للإمام أحمد شهاب الدين بن سلامة القليوبى

ألحكاية الخمسون فى التفكر فى أحوال الأخرة.

حكى : أن أبايزيد البسطامى أنه خرج يوما وعليه أثر البكاء،فقيل له : لم ذلك؟ بلغنى أن عبدايأتى يوم القيامة إلى موقف الحساب مع خصم له فيقول : يارب إنى كنت رجلا قصابا فجاء إلى هذا الرجل واستلم منى اللحم ووضع أصبعه على لحمى حتى رسمت أصبعه ولم يشتر لحما، فأنا إحتجت اليوم إلى ذلك المقدار،فبأمر الله أن يعطى من حسناته بقدر حقه،وكان ميزان ذلك الرجل قد خف مقداردرة فوضع ذلك به فرجحت وأمر به إلى الجنة فنقص ميزان خصمه بذلك القدر وأمر به إلى النار فلا أدرى حالى ذلك اليوم،

Hikayah Ke 50.
Berfikir Tentang Keadaan di Akhirat.

DI KISAHKAN :
Dari Abi Yazid Al Basthomi Sesungguhnya  Dia pada suatu hari ia keluar nampak pada nya habis menangis,lalu dikatakan padanya,karna apa ? Dia berkata :
Telah Sampai padaku sesungguhnya seorang hamba kelak pada hari kiamat nanti datang pada tempat hisab akan disertai musuh baginya. 

Kemudian Ia berkata : Wahai Tuhanku Sesungguhnya aku lelaki tukang jagal hewan kemudian datang lelaki ini padaku dan memohon selamat dari ku pada daging dia meletakkan jemarinya di atas daging ku hingga aku tandai jemari jemarinya dan dia tidak membeli daging.

Maka Ketika suatu hari aku butuh pada seukuran daging tersebut , maka Allah Ta'ala perintah hendaknya dia diberi dari kebaikanya lak laki itu, 
sesuai dengan hak nya dia,

Dan timbangan amal laki laki itu 
sungguh ringan seukuran semut pudak lalu kebaikan itu diletakkan (ditambahkan) lantas timbanganya menjadi unggul dan Allah Ta'ala perintahkan dia masuk surga,
Maka timbangan amal musuhnya menjadi berkurang  dengan sebab kadar kebaikan (ukuran ) tersebut Kemudian Allah Ta'ala perintahkan musuhnya dia ke neraka, Sedangkan aku tidak mengerti keadaanku pada hari kiamat nanti.

#wallahu A'lam 
#Selanjutnya An Nawadir
#Hikayah ke 51 Insya Allah
#Kang MUS
NGAJI KITAB AN NAWADIR
Karya Imam Ahmad Syihabuddin
Bin Salamah Al qalyubi(51)
**************************************

*بسم الله الرحمن الرحيم*
 كتاب ألنوادر
للإمام أحمد شهاب الدين بن سلامة القليوبى

ألحكاية الحادية والخمسون : 
فى الحرص على عدم الشبهة فضلا على الحرام.

حكى : إن ابراهيم بن أدهم إنه كان بمكة فأشتر من رجل تمرا فإذا هو بتمرتين وقعتاعلى الأرض بين رجلين فظن أنهما مما إشتراه فرفعهما وأكلمها وخرج إلى البيت المقدس ودخل إلى قبة فى الصخرة وخلافيها، وكان الرسم فيهاأن يخرج من كان وتخلى للملائكة ليلا بعد العصر فأخرجوامن كان فيها فانحجب إبراهيم فلم يروه فبقي فيها،فد خلت الملائكة فقالوا :ههناجنس ادمى ؟ فقال واحد منهم : هو إبراهيم بن أدهم عابد خراسان،فأجابه أخر منهم: نعم ،فقال أخر:هذاالذى يصعد منه بكل يوم عمل إلى السماء متقبل.قال:نعم،غيرأن طاعته موقوفة منذ سنة ولم تستجب دعوته تلك المدة لمكان التمرتين. ثم اشتغلت الملائكة بالعبادة حتى طلع الفجرفرحدجع الخادم وفتح باب القبة فخرج إبراهيم وذهب إلى مكة وجاء إلى باب الحانوت فرأى فتى يبيع التمر،فقال له :كان ههناشيخ يبيع التمر العام الأول،فأخبره أنه والده  وأنه فارق الدنيا ،فأخبره إبراهيم بالقصة،فقال له الفتى :أنت فى حل من نصيبى من التمرتين،ولى أخت ووالدة،فقال له: أين هما؟ فقال : فى الدار،فجاء إبراهيم فقرع الباب فخرجت عجوز متكئة على عصافسلم عليهافردت عليه السلام، ثم قالت: ماحاجتك؟ فأخبرها بالقصة،فقالت له: أنت فى حل من نصيبى،ثم فعل مع بنتها كذالك،ثم توجه إبراهيم إلى بيت المقدس ودخل القبة فدخلت الملائكة،يقول بعضهم لبعض :هذا إبراهيم بن أدهم كانت أعماله موقوفة ودعوته غير مقبولة مند سنة،فلماعمل ماعليه من شأن التمرتين قبلت أعماله وأجيبت دعوته واعاده الله إلى درجته،فبكى إبراهيم فرحاوصار لابفطر إلا فى كل سبعة أيام بطعام حلال،

Hikayah Ke 51
Bersungguh sungguh mengusahakan sesuatu yang tidak berbau subhat apalagi  sesuatu yang haram.

Di Kisahkan :
Sesungguh nya Ibrahim Bin Adham berada di makah dia membeli kurma dari seorang lelaki tiba tiba ada dua kurma jatuh ketanah dekat kedua kakinya,Ia berprasangka bahwa kedua kurma itu termasuk kurma yang ia beli lalu ia angkat lantas ia makan.

Kemudian ia keluar menuju Baitul Maqdis ia masuk ke qubah (cungkup)di dalam batu besar ia menyendiri (nyepi) di dalamnya dan ada tulisan di dalamnya hendaknya orang yang ada keluar dan menyendiri untuk malaikat pada waktu malam setelah Ashar.

Maka orang orang yang berada di dalamnya sama keluar tetapi Ibrahim bin Adham terhalangi mereka tidak melihat dia maka dia tertinggal di dalam.Lalu para malaikat masuk mereka berkata : Di sana ada jenis anak adam? lalu salah satu dari mereka berkata : Dia Ibrahim bin Adham seorang Ahli ibadah dari tanah khurrasan , lalu yang lain dari mereka menjawab : Ya, yang lainya lagi berkata : Orang ini setiap hari nya amalnya naik ke langit di terima, ia berkata :ya Kecuali Amal ketaatanya semenjak tahun ini terhenti tidak diterima dan sejak itu doanya juga tidak terkabulkan karna Terkait tempat dua kurma.

Kemudian para malaikat sibuk dengan  beribadah hingga terbit fajar, lalu juru ladi datang dan membuka pintu qubah lantas ibrahim bisa keluar  lalu dia pergi ke makah dia datang ke pintu toko dia melihat pemuda menjual kurma, maka dia
berkata kepadanya : Di sana tahun
lalu ada orang tua penjual kurma, 
pemuda menceritakan padanya : Sesunguhnya orang tua penjual kurma itu ayahnya dan dia sudah
meninggal,lalu Ibrahim menceritakan kisahnya,pemuda berkata padanya: 
Engkau sudah dalam kehalalan dari bagianku dari kedua kurma itu.Aku punya saudara perempuan dan ibu ,
Ibrahim berkata kepadannya : Dia mana keduanya ? pemuda berkata : Keduanya ada di rumah،

Kemudian Ibrahim bin Adham datang
dia mengetuk pintunya maka keluar 
seorang perempuan yang amat tua yang bersandarkan tongkat,Ibrahim mengucapkan salam padanya : lalu 
perempuan tua menjawab : Alaihis salam, lantas berkata : Apa hajatmu? 
lalu Ibrahim menceritakan kisahnya,
perempuan tua berkata kepadanya : Engkau dalam kehalalan dari bagianku lalu Ibrahim melakukan hal sama kepada anak perempuanya.

Kemudian Ibrahim bin Adham menghadap Baitul Maqdis dan masuk ke dalam qubah lalu malaikat juga masuk sebagian dari mereka berkata kepada lainya : Ini Ibrahim bin adham Amal amal dia terhenti dan juga doa nya tidak di terima semenjak tahun ini Tetapi ketika dia mengerjakan perkara yang wajib baginya yaitu tentang keberadaan kedua kurma itu Amal amal nya diterima ,doa doanya di kabulkan lagi,

Allah Ta'ala mengembalikan lagi pada derajatnya lantas Ibrahim bin Adham menangis bahagia dan tidak akan berbuka kecuali dalam tujuh hari dengan makanan yang halal.

#Wallahu A'lam
#Selanjutnya An Nawadir
#Hikayah ke 52 Insya Allah
#Kang Mus

March 20, 2021

bit.ly/formulirppdbma2122
🌵TOLONG DI BACA ya, ini serius bermanfaat.

🌷Kalau ada org yg punya benjolan jgn panik, coba tempel sm lidah buaya, spt di kompres. 

🌿Lidah buaya bs nyerap penyakit.

🍁Ada org yg di lehernya ada benjolan sebesar telor, dokter sdh nyuruh operasi, tapi dia usaha tempel daun lidah buaya, 10-14 hari benjolannya hilang. Lidah buaya di belah, tempel bag dlm yg berlendir/ dagingnya. 

🌻Ada jg yg kakinya kena pacul, udah 2-3 bln ga sembuh2, udah bau busuk, ditempel lidah buaya 7 hari sembuh dan kering. 

🍄Ada lg yg perutnya keras udah kyk batu, ditempel Lidah buaya 1 mgg , perutnya sdh normal lg, dokter aja smp bingung. 

Semoga resep ini bs bermanfaat buat semua org.
Lidah buaya .... Murah meriah , gampang di dpt dan aman!
JAGA *KESEHATAN* BIAR SELALU SEHAT DAN PANJANG UMUR.......

Have a nice day
 🍂🌿🌾🍄🌾🌿🍂
Wah, ini saya (Lukas Go) kebetulan ada lagi teman yang pengalamannya memakai pengobatan dg lidah buaya itu ; 
sekitar 2 th yll tiba2 ada benjolan di leher lbh besar dr kelereng.
Diperiksa bbrp x oleh dokter, akhirnya dinyatakan hrs dioperasi ; tp dia tidak mau. Saya kirimi dia artikel lidah buaya.
Olehnya llu pake lidah buaya ini tiap hr (dikompres dg getah lidah buaya bagian dlm yg dr dagingnya). 

Pagi, siang, malam ; dikompres trs. 

Setelah 2-3 minggu ; benjolan itu hilang. 
Dia pergi kedokternya lg. Stlh diperiksa secara seksama dg pemeriksaan x-Ray, dll ; ternyata memang benjolannya sembuh dan tdk meninggalkan bekas penyakit apapun. 

Sdh jd bersih sprti tdk pernah ada tumornya / benjolan disitu.
Yg mengalami ini adalah teman baik sy dr Semarang yg hgga kini org-nya msh hidup dg sehat, mk-nya bs cerita ke sy 

Jd, lidah buaya ini ternyata bermanfaat utk pengobatan.

Siapa tau suatu ketika ada yg butuh. Manfaatkan.

Dan *jangan lupa share keteman2 yg lain, anggap aja kita lagi ber-amal*
.
🙏🙏.....✋😊
Bismillah...

Di bln Desember 1949, dalam Konferensi Meja Bundar yg digelar di Den Haag, Belanda.

Dalam sesi rehat, semua orang terganggu karena ruangan dipenuhi asap yang beraroma rempah terbakar. Semua mata tertuju pada seorang tetua berjanggut yang sedang merokok di pojok ruangan.

Rokok klobot campuran dari tembakau, cengkeh dan lada. Delegasi AS perlahan mendekati pria tersebut yang nampak cuek meski diperhatikan semua orang. Seketika itu jg beberapa orang dari Delegasi Belanda, Australia dan Swedia ikut menghampirinya. 

"Apa Tuan tidak punya rasa hormat?" Ucap Delegasi Belanda.

Tetua berjanggut itu hanya tersenyum sembari menghembuskan asap rokok yang membentuk huruf O.
Tetua itu menjawab "Apa maksud Tuan dengan rasa hormat?"

"Asap dan aromanya itu (rokok) sangat menyengat, mengganggu kami semua" Jawab orang Belanda.

"Tahukah Tuan, aroma itu berasal dari Tembakau Deli, Cengkeh dari Sulawesi, Lada dari Lampung. Ketiga komoditas itulah yang mendorong Tuan beserta bala tentara Tuan datang ke negeri kami dan akhirnya menjajah kami. Tanpa ketiga komoditas itu, apa Tuan masih mau datang ke negeri kami?" Ucap tetua itu dengan santun dalam bahasa diplomat berkelas.

"Ya, tapi inikan tempat terhormat. Tidak ada tempat merokok disini",Jawab orang Belanda.

"Kami memang tidak pandai menciptakan tempat bagi orang terhormat. Tapi kami mampu beramah-tamah sekian ratus tahun dengan orang yang menjarah negeri kami. Apakah itu kurang cukup mengajarkan Tuan tentang rasa malu?" Jawab tetua itu lagi.

Kemudian tetua itu menatap ke semua orang yang mengerumuninya, "Setujui dan akui sajalah kedaulatan negeri kami. Tuan-tuan tidak akan pernah bertemu dengan orang seperti saya lagi. Tempat terhormat ini tidak akan lagi tercermar dengan asap beraroma tembakau, cengkeh dan lada", Terangnya.

Orang Belanda itu tersipu malu. Sementara para Delegasi AS, Australia dan Swedia bertepuk tangan sebagai bentuk rasa hormat.

---
Siapakah tetua itu?
Ia adalah H. Agus Salim, Bapak Pendiri bangsa Indonesia. Ia menguasai 6 bahasa. Diplomat yang seumur hidupnya melarat untuk pengabdiannya kepada kemerdekaan RI. Pada th 1953, ia dipercayakan menjadi dosen selama setengah tahun Cornell University, AS.

---
Proklamasi itu kemerdekaan secara De Facto, namun secara De Jure orang-orang terbaik bangsa mati-matian memperjuangkannya di Den Haag, Belanda.

Begitulah cara H. Agus Salim menghadapi penjajah beserta kacungnya yang mengatasnamakan "INTERNASIONAL".

---
Semua orang itu sama. Punya rasa takut, baik itu kepada Tuhan, sesama manusia maupun bencana alam. 
Orang yang kita lihat hari ini berani karena dulunya sering diintimidasi oleh rasa takut. Karena sudah biasa menghadapi rasa takut, akhirnya mereka mampu mengendalikan rasa takutnya menjadi kekuatan untuk berani.